Persyaratan dan Cara Daftar Biometrik Untuk Umroh
09.10.00
PEMBERITAHUAN & PENGUMUMAN
Alasan kenapa Calon Jamaah Umroh Harus Rekam Biometrik. Baca Klik Rekam Biometrik Syarat Untuk Berangkat Ibadah Umroh
Berikut Panduan Pendaftaran Rekam Biometrik Untuk Visa Umroh
- Penting! Bagi Peserta melakukan Rekam Biometrik sebelum mendaftar Umroh atau 1 Bulan sebelum berangkat Umroh.
- Buat janji temu dahulu dengan menentukan Lokasi Tempat jadwal tanggal dan waktu kedatangan sesuai pilihan peserta. Pembuatan janji temu dapat dilakukan di Travel peserta mendaftar, Peserta akan mendapatkan Bukti janji temu dari Travel untuk bisa datang ke Kantor Tempat Rekam Biometrik VFS Tasheel.
- Biaya sekitar Rp.120,000
- Paspor Asli
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) Asli
- Pada jadwal dan tempat yang sudah di tentukan di harapkan datang ke Tempat Rekam Biometrik 15 Menit sebelum proses Perekaman, jika telat maka peserta harus daftar ulang di Travel Umroh untuk membuat janji temu baru
- Sesampainya di Tempat Rekam Biometrik VFS Tasheel lapor ke Petugas / Satpam, tunjukan bukti janji temu dan tunggu di tempat sampai absen dan masuk. Petugas / Satpam akan mengecek waktu kedatangan peserta, jika sudah tepat waktunya, peserta akan di Absen oleh Petugas / Satpam agar masuk dan menuju Konter pendaftaran.
- Jika sudah masuk, antri sebentar di Konter pendaftaran, lanjut berikan semua Persyaratan Dokumen di Konter pendaftaran agar Mendapatkan Nomor Antrian. Persyaratan Dokumen akan diberikan kembali untuk dibawa ke ruang Perekaman Biometrik
- Panggilan Nomor Antrian. Masuk ruang Perekaman Biometrik, Sebelum Perekaman Biometrik Peserta diminta melakukan pembayaran administrasi, pembayaran langsung ke petugas Perekaman Biometrik, setelah pembayaran serahkan Persyaratan Dokumen dan di lanjutkan Proses Rekam Biometrik scan retina mata, scan sidik jari dan di minta melihat cctv untuk foto wajah
- Selesai, peserta akan mendapatkan Bukti Tanda Terima Rekam Biometrik VFS Tasheel (Biometrics Receipt).
Jika jam waktu peserta di janji temu sudah pas tapi belum di izinkan masuk ke Konter pendaftaran, Disini peserta harus proaktif (bertanya terus) sampai di izinkan masuk menuju Konter pendaftaran.
Serahkan Bukti Tanda Terima Rekam Biometrik VFS Tasheel (Biometrics Receipt) ke Travel Resmi Penyelenggara Umroh untuk Persyaratan Pengajuan Visa Umroh.Berapa Lama Masa Berlaku Biometrics Receipt
- Biometrics Receipt Berlaku selama 6 (enam) bulan.
- Biometrics Receipt Berlaku 1 kali digunakan untuk 1 kali umroh.